Bawaslu Sukoharjo Sambut Mahasiswa PKP FH UMS

Bawaslu Sukoharjo Menerima Mahasiswa Praktek Kerja Profesional

Sukoharjo – Dalam rangka menambah kemampuan akademik, pengalaman praktik dan soft skill mahasiswa, hari ini Selasa (31/05/2022) Saifuddin Zuhri, Dosen Pendamping Praktek Kerja Profesional (PKP) Fakultas Hukum Universitas Muhamadiyah mengantarkan mahasiswa FH UMS untuk PKP di Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Sukoharjo.

Kedatangan rombongan dari FH UMS tersebut diterima dan disambut dengan baik di Ruang Sidang Bawaslu Sukoharjo oleh Bambang Muryanto selaku ketua Bawaslu Sukoharjo, serta didampingi Anggota Bawaslu Sukoharjo lainnya.

Mahasiswa yang mengikuti PKP di Bawaslu Sukoharjo diantaranya Aulia Widji Amanda, Erry Tri Wijayanti, Alif Ahlul Firdaus dan Ashylla Zabrina D.

Secara umum mahasiswa sudah menerima materi perkuliahan terkait Hukum Administrasi Negara, Hukum Tata Negara serta Konstitusi, pada kesempatannya Saifuddin menyampaikan bahwa dalam Praktek Kerja Profesional periode pertama ini juga membantu instansi dalam aspek hukum atau legal terkait kepemerintahan, selain itu agar peran Bawaslu tertular kepada mahasiswa, karena Pemilu itu penting.

Menyambut hal tersebut, Bambang menyampaikan terimakasih atas kepercayaan dari UMS dan tindaklanjut MoU Bawaslu dan UMS terutama FH UMS, terkait program praktek kerja professional, harapan kami lebih besar lagi bahkan setelah wisuda, ilmu yang didapatkan nantinya dapat diimplementasikan.

Perlu diketahui sebelumnya di awal Tahun 2022 ini Bawaslu Sukoharjo telah melakukan MoU dengan FH UMS terkait Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

Saifuddin juga berharap kegiatan ini terus berjalan, memberi manfaat bagi Bawaslu, khususnya sosialisasi lebih mudah dengan adanya Mahasiswa PKP di Bawaslu Sukoharjo.